Smartwatch Nike
Setelah menghadirkan jajaran produk gelang pintar FuelBand, produsen perlengkapan olah raga Nike juga siap merilis jam tangan pintar buatannya di tahun depan.

Menurut laporan terbaru DigiTimes, Nike kemungkinan akan meluncurkan jam tangan pintar atau smartwatch paling cepat pada paruh pertama 2014.

Rumor yang diperoleh dari sumber suplaier di Taiwan ini juga menyebutkan, smartwatch besutan Nike ini sedang dalam tahap produksi di perusahaan EMS Flextronics International.

Tidak diperoleh keterangan lanjutan mengenai spesifikasi lengkap mengenai smartwatch ini. Meski kemungkinan besar, jam tangan ini akan dikembangkan oleh Nike berdasarkan produk FuelBand mereka yang tergolong sukses di pasaran.

0 comments:

Post a Comment

 
Top